JS Post by Label

Apa Tujuan Menuntut Ilmu?

Asy-Syaikh Sholih Alu Syaikh .

Berkata As-Syaikh Sholih Alusy Syaikh حفظه الله:

Bukanlah tujuan dari setiap penuntut ilmu untuk menjadi seorang 'aalim, hanya saja tujuan menuntut ilmu adalah:

1. Mengangkat kebodohan dari dirimu sendiri.

2. Agar engkau dapat beribadah kepada Alloh dengan ibadah yang benar.

3. Agar Aqidahmu baik, engkau datang menghadap Alloh عز و جل dengan hati yang selamat.

Alloh تعالى berkata: "Di suatu hari yang tidak bermanfaat padanya harta dan tidak pula keturunan. Kecuali seseorang yang mendatangi Alloh dengan hati yang selamat." [Asy-Syu'aro: 88 -89].

Selamat dari syubhat, dan selamat dari menetapnya syahwat.
Ini termasuk dari faedah-faedah ilmu: bahwa engkau mengangkat kebodohan dari dirimu sendiri.

[Dari kaset sepuluh wasiat agar dapat mengambil faedah dari pelajaran-pelajaran ilmiyyah].

Diterjemahkan oleh al-faqiir ilalloh: Abu Saif Mufti bin Choiri, 
jika engkau dimudahkan dengan pengajar yang istiqomah di atas manhaj salaf maka bersungguh-sungguhlah untuk mengambil manfaat darinya, sungguh kami dapati orang-orang yang suka berpindah-pindah dalam belajar hanya ikut-ikutan tidak banyak berkembang atau bahkan terpuruk walaupun telah mengenal ilmu dalam jangka waktu yang lama, walloohul musta'aan.

[Selasa, 16 Sya'ban 1442 /30 -3 -2021, di Baitul Ilmis Salafy Ceweng Jombang ].
 
Sumber: t.me/dars_ustadz_abu_saif_mufti/2012
Judul: Dari Sumbernya
Diposting & Diedit seperlunya di Blog ini.
Shalih Sholeh Shaleh Akidah Ilmiah Ilmiyah Allah
Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال